Sekjen PBB: Duet Prabowo dan Yusril Ihza Mahendra seperti Soekarno-Hatta
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (Sekjen PBB) Afriansyah Noor menyampaikan parpolnya terus berikhtiar agar Profesor Yusril Ihza Mahendra menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto.
Terlebih, Yusril tidak hanya berpengalaman di bidang hukum dan pemerintahan saja, tetapi juga merupakan ketua umum parpol yang sejak awal mendukung Prabowo menjadi bakal capres untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Yusril adalah tokoh bangsa, pakar hukum dan tata negara, tidak ada cacat hukum," kata Afriansyah Noor soal sosok Ketua Umum PBB tersebut.
Menurut Afriansyah, kombinasi pasangan Prabowo Subianto dan Yusril Ihza Mahendra, seperti duet pemimpin pertama Indonesia, yaitu Soekarno-Hatta.
"Pasangan Prabowo-Yusril sudah cocok itu. Pasangan Jawa-luar Jawa (Sumatera), nasionalis-agamis, militer-sipil, seperti pasangan dwi tunggal dulu Soekarno-Hatta, sekarang Prabowo-Yusril ” ujarnya.
Pria yang sekarang menjabat sebagai Wakil Menteri Ketenagakerjaan itu menyatakan semua ketua umum di Koalisi Indonesia Maju punya kesempatan untuk mendampingi Prabowo Subianto, termasuk Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra.
"Namun kembali lagi, keputusan ada di Pak Prabowo. Siapapun cawapresnya, PBB tetap all out mendukung Prabowo capres,” tegas Afriansyah.
Afriansyah menambahkan pihaknya akan melakukan konsolidasi pemenangan PBB pada Pemilu legislatif (Pileg) dan Capres Prabowo Subianto di zona 2, yaitu Surabaya pada Minggu (3/9).
Sekjen PBB Afriansyah Noor menyampaikan parpolnya berikhtiar agar duet Prabowo dan Yusril Ihza Mahendra terwujud pada Pilpres 2024
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil