Sekjen PDIP Ungkap Pengalaman Batin Seusai Menari Kecak

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengakui menari kecak telah melahirkan pengalaman batin khusus baginya.
Hasto pun bertekad tidak akan berhenti sampai pada melakukan tari kecak saja.
Pria asal Yogyakarta itu akan belajar tari topeng, setelah menyelesaikan menari kecak yang akan ditampilkan pada untuk HUT PDIP pada 10 Januari 2022 nanti.
"Ketika menari ini saya, kan, menyatukan seluruh alam batin bahwa ini ekspresi kepada Sang Mahapencipta yang dilakukan oleh umat manusia terutama di Bali,” kata Hasto di Anjungan Bali, TMII, Jakarta Timur, Kamis (23/12).
Oleh karena itu, lanjut Hasto, ketika berpasrah dalam tari itu, semua bergerak mengikuti irama.
“Saya tidak berpikir bagaimana tarian saya. Yang saya pikirkan adalah bagaimana menjiwai peran itu, sebagai Sugriwa. Yang dalam konteks ini berdedikasi kepada Rama dalam melawan berbagai bentuk angkara murka," urai Hasto.
Dia mengaku merasakan semuanya mengalir dan bergerak.
Hasto bahkan mengaku kaget ketika melihat foto-fotonya saat tampil menari kecak.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan pengalaman batin yang dirasakannya sesuai menari kecak. Semua terasa mengalir dan bergerak.
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku