Sekolah Disegel, Siswa Harus Menunduk Masuk Kelas
Jumat, 15 Februari 2013 – 15:02 WIB

DISEGEL - Karena belum dapat bayaran dari Pemerintah Daerah, kontraktor yang membangun ruang belajar SD Negeri 002 Desa Long Sam, Kecamatan Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Timur memalang pintu masuk menggunakan papan (14/2). Foto: R. EFENDY/RADAR TARAKAN/JPNN
BULUNGAN - Penyegelan sekolah di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Timur seperti tidak pernah berakhir. Setelah beberapa waktu lalu sempat terjadi di Tanjung Selor, Kamis (14/2), giliran ruang belajar kelas 1 hingga 3 di SD Negeri 002 Desa Long Sam, Kecamatan Tanjung Palas Barat yang dipalang pintunya menggunakan papan. Akibatnya, puluhan murid kelas 1-3 di sekolah itu menjadi korbannya. Mereka terpaksa tidak belajar karena merasa terganggu dengan penyegelan pintu ruang belajarnya. Penyegelan itu bukan yang pertama kalinya. Pada 2012 lalu pihak kontraktor pun melakukan hal sama. Kegiatan belajar mengajar di sekolah itupun terpaksa harus bergantian hampir dua minggu di ruang kelas lama yang masih berkonstruksi kayu untuk diketahui bangunan kelas 1-3 telah menggunakan konstruksi beton.
“Kalau bisa (segel, Red.) cepat dibuka,” harap seorang murid, Devi.
Baca Juga:
Menurut pihak sekolah, penyegelan dilakukan kontraktor yang membangun sekolah itu pada 2008 lalu. “Disegelnya tadi (kemarin) pagi. Bertepatan anak-anak masuk sekolah,” ujar Magda, guru di sekolah itu.
Baca Juga:
BULUNGAN - Penyegelan sekolah di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Timur seperti tidak pernah berakhir. Setelah beberapa waktu lalu sempat terjadi di
BERITA TERKAIT
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025
- Kolaborasi RSIJCP, FKUI, dan RSCM Dorong Inovasi Medis dan Pendidikan Kedokteran
- Ganesha Operation dan FT UNDIP Bantu Siswa Menghadapi Persaingan Masuk PTN
- Perkenalkan Konsep Green Policing di UIR, Kapolda Riau Ajak Mahasiswa Mencintai Lingkungan