Sekolah Tak Ada Biaya, Makan pun Seadanya
Sabtu, 20 April 2013 – 05:43 WIB

ASUH: Tasripin berbaju kuning saat mengasuh adik-adiknya. Foto: dok.JPNN
Selama bedah rumah berlangsung, Tasripin dan tiga adiknya diinapkan di Hotel Wisata Niaga, Purwokerto. Begitu masuk ke kamar nomor 246, mereka terlihat gembira dan langsung bersantai di kasur. ’’Kamarnya besar sekali,’’ ujar Tasripin.
Meski awalnya sempat takut-takut, begitu melihat banyaknya minuman segar yang disajikan, mereka langsung semringah. Mereka bergilir mengambil susu kotak dan teh kemasan yang disajikan. Nasi goreng hotel yang disajikan pun langsung disantap dengan lahap empat bocah itu.
Tasripin sampai di Hotel Wisata Niaga pukul 19.00 WIB tadi malam diantar jajaran kodim. Dia juga ditemani sejumlah saudara dan alumnus SMPN 5 Purwokerto yang memperhatikan Tasripin sejak awal.
Dandim 0701/Banyumas Letkol Inf. Helmi Tachejadi Soerjono melalui Pasintel Ruswanto mengatakan, setelah renovasi rumah selesai, Tasripin dan adik-adiknya akan pulang. ’’Rumah yang sekarang ini akan direhab sehingga lebih layak dan nyaman untuk tempat tinggal. Semoga berjalan lancar dan sukses,’’ timpalnya.
BERAT nian beban hidup Tasripin. Bocah 13 tahun ini harus menjadi kepala keluarga menghidupi tiga adiknya yang masih kecil-kecil. Ayah dan kakak
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu