Sekte Mormon di AS Merasa Kehilangan Gus Dur
Jumat, 01 Januari 2010 – 13:12 WIB

Pimpinan Gereja Mormon, Hal Jensen dan istrinya Rebeca. Jensen mengaku bersahabat dengan Gus Dur dan merasa ikut berduka atas meninggalnya mantan Ketua PBNU itu. Foto : Deseret News
Persahabatan itu juga menjadi jembatan antara kepercayaan umat Islam dengan kaum Mormon hingga kelompok tersebut memiliki sebuah gereja yang lebih besar di Indonesia, terutama dalam hal layanan kemanusiaan.
Baca Juga:
Karenanya saat menjadi Presiden menggantikan BJ Habibie, Gus Dur mulai meingintensifkan hubungan dengan kaum Mormon. "Wahid seperti membuat perubahan luar biasa dalam kemampuan kami untuk memiliki hubungan persahabatan sebagai gereja Kristen di Indonesia," ujar Jensen saat ditemui di rumah peristirahatan musim dingin di Deer Valley, Slat Lake City, sesaat setelah meninggalnya Gus Dur.
Jensen menambahkan, Gus Dur juga cinta ajaran Mormon. "Bahkan dia (Gus Dur) siap dan bersedia membela gereja. Dia tak pernah ragu-ragu," tandas Jensen. Sampai-sampai, Jensen maupun Gus Dur saling panggil dengan sebutan 'brother'.
Seperti diketahui, Gus Dur meninggal dunia Kamis (31/12) petang kemarin atau Rabu (30/12) waktu AS. Salah satu cucu pendiri NU itu meninggal karena kondisi kesehetanya memburuk akibat komplikasi diabetes dan gagal ginjal.(ara/jpnn)
SALT LAKE CITY - Kepergian Presiden RI ke-4, Abdurrahman Wahid atau yang lebih akrab disapa Gus Dur tidak hanya menyisakan tangis di Indonesia saja.
Redaktur & Reporter : Antoni
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza