Sel Digergaji, Tiga Tahanan Kabur

Sel Digergaji, Tiga Tahanan Kabur
Sel Digergaji, Tiga Tahanan Kabur

"Malam itu kami sedang di depan ruang piket dan tidak ada mendengar suara. Padahal saya masih mengecek sekitar pukul 01.00 WIB lewat, mereka masih di dalam sel. Saat itu kami tidak tidur, tapi menonton TV di ruang piket," terang Aiptu Suprioyono, salah seorang personel piket. Ia mengaku tidak mengetahui bagaimana bisa tahanan itu memiliki alat pemotong besi sehingga bisa kabur.

Amatan METRO, sejumlah petugas, baik dari Polsek Siantar Martoba maupun dari Polres Siantar berpencar melakukan pencarian. Kapolsek Siantar Martoba AKP H Marpaung pun belum berhasil dihubungi. Menurut informasi dari petugas, dia masih di lapangan, turut melakukan pencarian. Sementara, para petugas yang jaga malam itu terlihat membuat laporan ke penyidik perihal kronologis kejadiannya.

Kapolres Siantar AKBP Slamet Loesiono SIK yang hendak dikonfirmasi juga tak berada di Polres. Informasinya, yang bersangkutan sedang mengikuti kegiatan di Semarang beberapa hari.(pra/aar)


SIANTAR - Tiga tahanan kabur dari Rumah Tahanan Polsek Siantar Martoba, Senin (1/12) dini hari. Tahanan kabur dengan cara menggergaji sel besi di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News