Selain di Piala Super Eropa, Neymar Juga Absen di Piala Super Spanyol

jpnn.com - BARCELONA memastikan penyerang mereka Neymar tidak akan bisa membela tim Blaugrana pada laga Piala Super Eropa dan Piala Super Spanyol setelah didiagnosa menderita Parotisis atau gondok.
Neymar, 23, yang tertular penyakit itu sudah divaksinasi, tapi ia akan tetap tidak akan bisa bermain di Piala Barca Super Eropa melawan Sevilla di Tbilisi, Georgia pada Selasa mendatang.
Seperti dikutip dari ESPNFC, Minggu (9/8), kaki kedua kapten Brasil itu juga sepertinya terpaksa diistirahatkan dari Piala Super Spanyol melawan Athletic Bilbao, yang akan berlangsung pada 14 dan 17 Agustus.
Sebuah pernyataan yang dirilis klub pada hari Minggu mengatakan, "Staf tim medis FC Barcelona telah mengumumkan pada hari Minggu, bahwa Neymar akan absen selama dua minggu setelah didiagnosa menderita penyakit gondok, meskipun sebelumnya ia telah divaksinasi terhadap penyakit itu.
Penyakit ini, yang juga dikenal sebagai epidemi parotitis, bisa membuat seseorang mengalami demam, nyeri otot, sakit kepala dan membuat kelenjar membengkak.
"Oleh karena itu, striker Brasil tidak akan bisa bermain di final Piala Super Eropa pada hari Selasa di Tbilisi, Georgia melawan Sevilla dan juga Piala Super Spanyol melawan Athletic pada 14 dan 17 Agustus."
Absennya Neymar, sepertinya Luis Enrique akan memainkan pemain incaran Manchester United Pedro, yang memangkan Treble musim lalu.
BARCELONA memastikan penyerang mereka Neymar tidak akan bisa membela tim Blaugrana pada laga Piala Super Eropa dan Piala Super Spanyol setelah didiagnosa
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025