Selain Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Habib Bahar Juga Diadukan ke Polda Jabar

jpnn.com, JAKARTA - Kabagpenum Divhumas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan Habib Bahar bin Smith tak hanya dilaporkan di Polda Metro Jaya terkait kasus ujaran kebencian.
Habib Bahar juga dilaporkan di Polda Jawa Barat, sehingga penanganan dilakukan di dua kepolisian wilayah berbeda.
"LP pertama di Polda Metro Jaya dan LP kedua di Polda Jawa Barat. Sementara kasus itu masih dalam proses,” ujar Ramadhan, Kamis (30/12).
Namun, dia tak memerinci kasus apa yang sebenarnya dilaporkan kepada Habib Bahar.
“Masih didalami oleh penyidik di Polda Metro Jaya maupun di penyidik Polda Jabar," imbuh Ramadhan.
Menurut Ramadhan, pihaknya belum bisa memerinci karena kasus masih berposes baik di Polda Metro Jaya dan Polda Jabar.
"Kami belum ini (bisa menjelaskan), lebih jelasnya mungkin nanti rekan-rekan bisa tanyakan ke polda,” imbuh Ramadhan.
Ketika disinggung apakah ada rencana menarik kasus itu ke Mabes Polri? Ramadhan belum bisa memastikannya.
Habib Bahar bin Smith dilaporkan di dua kepolisian wilayah berbeda. Pertama di Polda Metro Jaya dan kedua di Polda Jawa Barat.
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Polda Jabar: Tes Psikologi Dokter Priguna Tak Akan Meringankan Hukuman
- Polisi Buka Posko Pengaduan Terkait Pelecehan Dokter Kandungan di Garut
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Polda Jabar Dalami 2 Laporan Baru soal Dokter Cabul Priguna Anugerah