Selain Pelindo II, ada Pihak Lain yang Raup Untung dari Dwelling Time
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Satgas Dwelling Time Agung Kuswandono mengatakan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II menjadi pihak yang paling bertanggung jawab terkait masalah dwelling time atau lamanya waktu bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta.
Bahkan menurut Agung, perusahaan yang dipimpin oleh RJ Lino itu selama ini sudah banyak meraup untung yang besar dari memanfaatkan dwelling time.
"Karena kalau semakin lama kontainer di timbun di sana, semakin banyaak fee yang mereka nikmati (Pelindo II)," papar Agung di Gedung BPPT, Jakarta, Rabu (23/9).
Selain Pelindo II, ada lagi pihak yang ikut menikmati penimbunan barang di Pelabuhan Tanjung Priok, yakni para importir nakal. Parahnya lagi kata Agung, Pelindo II tak mau menjadi pihak yang disalahkan.
"Mereka kalau disalahkan pasti nggak ada yang mau ngaku. Importir juga ikut-ikutan senang karena nggak perlu mencari dan menyewa gudang sebagai tempat penampungan barang, yang harga sewanya lebih mahal daripada menimbun barang di Pelabuhan Tanjung Priok," kata mantan dirjen bea cukai ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Ketua Satgas Dwelling Time Agung Kuswandono mengatakan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II menjadi pihak yang paling bertanggung jawab
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Buka Peluang Memanggil Megawati, Said PDIP: Jangan Menggiring Opini Lebih Maju
- Waspada! Kepala BMKG Sebut Indonesia Masuk Periode La Nina
- 5 Berita Terpopuler: BKN Ungkap Penyebab Kelulusan PPPK Tahap 1 Tertunda, Ada Proses yang Ditutup, Banyak Pertanyaan
- Refleksi dan Proyeksi Kemenag 2025, Saatnya Introspeksi
- Malam Tahun Baru, Ancol Hadirkan Pertunjukan 1.000 Drone hingga Pesta Kembang Api
- Kenaikan PPN dari Rakyat Akan Kembali kepada Rakyat