Selain Pj Wali Kota Pekanbaru, KPK juga Menangkap 7 Orang Lainnya

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa pada Senin (2/12).
Selain Risnandar, ada beberapa pihak lainnya yang diamankan.
"Jumlah yang diamankan sampai dengan saat ini di Pekanbaru ada sekitar delapan orang," kata sumber di internal KPK saat dikonfirmasi pada Selasa (3/12).
Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron juga membenarkan adanya OTT terhadap penyelenggara negara di Pekanbaru.
Ghufron mengatakan, tim satgas KPK saat ini sedang memeriksa para pihak yang terjaring OTT.
KPK memiliki waktu 1x 24 jam untuk menentukan status hukum mereka.
“Tim KPK masih melakukan proses pemeriksaan selama 1x24 jam. Mohon bersabar lebih dahulu, nanti setelah selesai akan kami sampaikan kepada masyarakat,” ungkap Ghufron. (tan/jpnn)
Selain Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, ada beberapa pihak lainnya yang diamankan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Sepeda Motor yang Disita KPK Sudah Tidak Ada di Rumah Ridwan Kamil
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Baru Menang Tender, Kontraktor Dimintai Rp 500 Juta, Alamak