Selain soal BG, DPR-Presiden juga Bakal Bahas Freeport
jpnn.com - JAKARTA - Pimpinan DPR dengan Presiden Joko Widodo sore nanti dijadwalkan duduk bareng membahas sejumlah isu strategis yang dihadapi pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Selain soal calon Kapolri Komjen Budi Gunawan (BG), DPR juga akan mempertanyakan terkait perpanjangan MoU dengan PT Freeport.
"Nanti pertemuannya sekitar setengah tiga di Istana. Terkait dengan polri sama perpanjangan MoU Freeport," kata Wakil Ketua DPR Agus Hermanto di gedung DPR, Senin (2/2).
Politikus Demokrat itu menyebutkan isu-isu ini merupakan aspirasi dari anggota yang disampaikan saat sidang paripurna DPR lalu. Bahwa sejumlah kebijakan strategis yang diambil presiden harus segera dikonsultasikan dengan DPR.
"Kedua itu tentunya kita mewakili teman-teman saat paripurna, ada yang menyampaikan supaya pimpinan menggelar rapat konsultasi, masalah Kapolri dan Freeport, dua hal besar itu yang akan disampaikan dalam rapat konsultasi," jelasnya.
Saat ditanya tentang masukan apa yang akan disampaikan DPR ke presiden, Agus belum mau menyampaikannya. Yang terpenting menurutnya, DPR menginginkan presiden bisa segera menuntaskan berbagai persoalan yang ada, salah satunya calon kapolri. (fat/jpnn)
JAKARTA - Pimpinan DPR dengan Presiden Joko Widodo sore nanti dijadwalkan duduk bareng membahas sejumlah isu strategis yang dihadapi pemerintahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah untuk Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan EBT
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono