Selalu Memiliki “Wow Factor” Jadi Kunci Kesuksesan EO Syah Kreatif Indonesia Selama Ini
jpnn.com, JAKARTA - Penyelenggaraan kegiatan off air menjadi salah satu alat berkomunikasi dan berpromosi yang paling banyak digunakan oleh brand maupun perusahaan pada saat ini.
Aktivitas ini sangat diminati karena efektif untuk meningkatkan brand experience, brand image serta penjualan. Tingginya aktivitas off air event mendorong banyaknya bermunculan jasa Event Organizer atau EO.
Keberhasilan penanganan sebuah kegiatan dilihat dari berbagai aspek, dan sesuai dengan obyektif kegiatan tersebut.
Salah satu event orginiser yang banyak dipercaya oleh brand dan perusahaan besar saat ini adalah Syah Kreatif Indonesia.
Dengan mengandalkan konsep kreatif, koordinasi efektif saat persiapan, hingga penyelenggaraan kegiatan baik, Syah Kreatif Indonesia berkembang menjadi EO yang diandalkan banyak pihak.
CEO PT. Syah Kreatif Indonesia Ferrisyah menyebutkan sebuah penyelenggaraan event itu harus memiliki “Wow Factor”, selain koordinasi yang baik, pelaksanaan event yang well managed, pembuatan konsep event yang matang, sangat menentukan kesuksesan sebuah acara.
"Syah Kreatif Indonesia selalu membuat ide-ide yang out of the box,“ ujarnya.
“Wow Factor” yang disebut oleh Ferrisyah dapat diartikan sebagai perasaan senang atau terkejut dari seseorang saat pertama kali melihat sesuatu; biasanya terkait dengan sebuah tontonan atau produk yang bagus atau pengalaman yang tak terlupakan.
Hal ini bisa diihat dari beberapa kegiatan yang sukses ditangani oleh Syah Kreatif Indonesia.
Penyelenggaraan kegiatan off air menjadi salah satu alat berkomunikasi dan berpromosi yang paling banyak digunakan oleh brand maupun perusahaan pada saat ini.
- Berkat Ini Penyelenggaraan MotoGP Indonesia 2024 dan HUT TNI Berjalan Lancar
- Konser Dihentikan Sekuriti, Ifan Seventeen Beri Penjelasan Begini
- Maksimalkan Potensi Daerah, Kemenparekraf Gelar Workshop Pengelolaan Event
- Kritik EO yang Klaim Ajang Paris Fashion Week, Wanda Hamidah Bakal Dilaporkan
- Showbizdeal jadi Marketplace Hiburan Pertama di Indonesia
- Begini Cara Bountie Berikan Penghasilan Tambahan kepada Gamers