Selalu Menjaga Komitmen Bisnis
Rabu, 05 Mei 2010 – 21:25 WIB

Selalu Menjaga Komitmen Bisnis
Menurut Gandhie, bisnis restoran cepat saji saat ini memang cukup menantang. Pasalnya, kini sudah banyak bermunculan pemain di bisnis yang sama dan juga menawarkan inovasi dan terobosan yang semakin hari kian kompetitif. Namun, semua itu dilihatnya dalam kacamata yang positif dan sebagai kesempatan bagi siapa saja untuk bisa melakukan dan menciptakan sesuatu yang lebih bisa diterima oleh pasar.
Ada dua hal yang menjadi titik tekan, dalam divisi yang menjadi wilayah koordinasinya, yakni quality control & riset development. Menurutnya, kedua divisi ini terus menerus memberikan laporan soal bagaimana bisnis yang sedang berjalan.
Standar Operational Procedure (SOP) yang dijalankan, bukan saja meliputi ruang restoran dan dapur, bahkan sampai plafon dan toilet juga tidak luput dari perhatian mereka.’’Kami yakin, dengan menjaga komitmen bisnis ini, maka konsumen akan merasa senang dan pasti balik lagi ke restoran kami,’’ imbuhnya. (dewi maryani)
SEBELUM terjun ke industri makanan, sempat Gandhie Lie beberapa kali berkarir di jasa konstruksi. Dalam menjalani karir, dia menganggap bahwa jabatan
Redaktur & Reporter : Auri Jaya