Selama Arus Mudik Lebaran, 50 Ribu Kendaraan Lewat Tol Indralaya-Prabumulih 

Selama Arus Mudik Lebaran, 50 Ribu Kendaraan Lewat Tol Indralaya-Prabumulih 
Tol Indralaya-Prabumulih. Foto: Cuci Hati/jpnn.

jpnn.com, PALEMBANG - Branch Manager Tol Palembang-Indralaya-Prabumulih dari PT Hutama Karya (Persero) Syamsul Rijal mengatakan lalu lintas yang terpantau keluar-masuk Gerbang Tol Prabumulih selama 10 hari mencapai 50 ribu kendaraan.

Data itu diperoleh sejak dibuka fungsional pada Sabtu (15/4).

"Hingga Senin petang 24 April kemarin, jumlah kendaraan yang melewati Tol Indranyala-Prabu mencapai 49.595 kendaraan,"kata Syamsul melalui press release yang tertulis, Rabu (26/4).

Adapun jumlah kendaraan yang melewati Tol Indra-Prabu sejak hari pertama dibuka fungsional mengalami fluktuasi.

Namun, setelah Hari Raya Idulfitri pada Sabtu (22/4) lalu, jumlah kendaraan mengalami peningkatan signifikan per harinya.

Seperti pada Minggu (23/4) dan Senin (24/3) lalu, di mana dalam dua hari tersebut tercatat ada 16 ribu kendaraan yang melintas atau 8 ribu kendaraan per hari.

"Minggu tercatat ada 8.381 kendaraan dan Senin atau H 2 Lebaran, jumlahnya terbanyak dalam 10 hari terakhir, yakni 8.413 kendaraan," ungkap Syamsul.

Lanjut dikatakan Syamsul bahwa Tol Indra-Prabu masih terus melayani pemudik tanpa dipungut tarif hingga Minggu (30/4) mendatang.

Sejak dibuka fungsional pada Sabtu (15/04/2023) lalu, 50 ribu kendaraan lewati tol Indralaya-Prabumulih.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News