Selama Pandemi, Danramil Bantu Peternak Kembangkan Pakan Alternatif, Salut

Selama Pandemi, Danramil Bantu Peternak Kembangkan Pakan Alternatif, Salut
Danramil 1204 Kodim 0612 Tasikmalaya Mayor Deni Zenal. Foto: Dok Dispenad

Selain itu, Deni mengatakan bahwa masyarakat sekitar juga dilatih membudidayakan larva lalat atau magot black soldier fly (BSF) yang bermanfaat sebagai pakan ternak alternatif.

"Di desa binaan ini, awalnya dari pribadi menurunkan ilmu kepada para babinsa, kemudian babinsa menularkan kepada istri-istrinya anggota Persit. Alhamdulillah, mereka sudah memahami dan mau mempraktikkan di rumah masing-masing," kata Deni.

Sementara itu, Kabag Info Subdis Medlek Dinas Penerangan TNI AD Letkol Inf Ismail membenarkan adanya Danramil yang mengembangkan pakan ternak alternatif itu. Bahkan, dia sudah pula menyambangi lokasi yang bersangkutan.

"Dahulu ada peternak karena pandemi tidak bisa membeli pakan ternak lagi. Akan tetapi, dengan inovasi Danramil dalam mengembangbiakkan azolla, masyarakat antusias karena biayanya murah dan ternaknya lebih besar dengan pakan azollla. Telurnya lebih banyak dibandingkan menggunakan pakan biasa," ujarnya. (cuy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Danramil 1204 Kodim 0612 Tasikmalaya Mayor Deni Zenal membantu para peternak yang ada di wilayahnya dengan mengembangkan pakan alternatif.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News