Selamat Datang, Bapak Anies Baswedan Gubernur Indonesia, Takbir!
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi salah satu tamu pada Reuni 212 di Lapangan Monas, Senin (2/12) pagi.
Anies datang saat matahari mulai mengintip. Dia memenuhi janji menghadiri acara reuni yang dibalut dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu datang pukul 06.05, disambut gemuruh takbir jemaah Reuni 212.
Anies tampak mengenakan pakaian dinas dan peci. Dia langsung diarahkan ke panggung utama.
"Selamat datang kepada Bapak Anies Baswedan, Gubernur Indonesia. Takbir!" kata juru bicara PA 212 sekaligus MC acara, Haikal Hasal.
Babe Haikal, begitu sapaannya, meneruskan sambutannya. Dari atas panggung dia berpesan agar Anies fokus menjaga ibu kota sebelum maju di Pilpres 2024. "Sebelum Pak Anies maju 2024, Pak Anies harus jaga Jakarta. Sekali lagi, takbir," pungkas Haikal.
Selain Anies, di panggung utama tampak Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid dan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon. (cuy/jpnn/rmol)
Selain Anies Baswedan, Hidayat Nur Wahid dan Fadli Zon juga tampak di panggung utama Reuni 212.
Redaktur : Adek
Reporter : Adek, Elfany Kurniawan
- Sampit Bantul
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- 5 Spot Terbaik di Jakarta untuk Saksikan Pesta Kembang Api Tahun Baru
- Momen Libur Sekolah dan Nataru, Berikut Wisata Gratis di Jakarta untuk Keluarga
- Puluhan Ribu Kader Hadiri Fun Run dan Walk, Kampanyekan Indonesia Tanpa KDRT
- Berdiri di Depan Massa Reuni Akbar PA 212, Habib Rizieq Menyampaikan Pesan, Lantang