Selamat Jalan Chris Cornell, Miss U...

Selamat Jalan Chris Cornell, Miss U...
Chris Cornell. Foto: AFP

jpnn.com, DETROIT - Dunia musik berduka. Chric Cornell meninggal dunia di usia 52 tahun, Rabu (17/5) malam di Detroit, Amerika Serikat.

Cornell lebih dahulu terkenal bersama Soundgarden dan kemudian Audioslave. Kabar kematian ini sangat mengejutkan. Pasalnya, Cornell sedang dalam tur dan sama sekali tidak menunjukkan tanda-tanda sakit.

”Kepergiannya sangat mendadak dan tidak disangka-sangka. Kami beserta keluarga sangat shock dengan kenyataan ini,” kata juru bicara Cornell, Brian Bumbery.

Belum dijelaskan lebih lanjut mengenai penyebab kematian Cornell.

Cornell menikah dengan Susan Silver, manajer Alice in Chains dan Soundgarden. Mereka memiliki seorang anak perempuan, Lillian Jean, lahir pada bulan Juni 2000.

Dia dan Silver bercerai pada tahun 2004. Pada bulan Desember 2008, Cornell melaporkan melalui situs resminya bahwa dia akhirnya memenangkan kembali koleksi 15 gitarnya setelah melalui jalur hukum yang alot dengan Silver.

Cornell kemudian menikah dengan Vicky Karayiannis, seorang penerbit animo Amerika yang berbasis di Paris. Mereka dikaruniai seorang anak perempuan, Toni, lahir pada bulan September 2004, dan seorang putra, Christopher Nicholas, lahir pada bulan Desember 2005.

Dunia musik berduka. Chric Cornell meninggal dunia di usia 52 tahun, Rabu (17/5) malam di Detroit, Amerika Serikat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News