Selamat Pagi Honorer K2, Optimistis Revisi UU ASN Dituntaskan
"Tes bagi tenaga honorer K2 menyisakan permasalahan di antaranya tidak adanya nilai dalam tes yang dilakukan pada 3 Nopember 2013. Artinya honorer K2 yang dinyatakan lulus seleksi tetapi tidak ada nilai dari hasil tes. Ini aneh bin nyata bin ajaib," ucapnya.
Namun, tidak ada peraturan lanjutan yang mengatur nasib honorer K2 yang gagal seleksi 2013. Padahal kenyataannya di lapangan mereka ada dan tetap mengabdi untuk bangsa dan negara.
ZHieLo membeberkan, KemenPAN-RB mengeluarkan surat Nomor : B.2605/M.PAN.RB/6/2014 & surat Nomor : B/3012/M.PAN.RB/08/2014 tentang Penanganan Honorer K2 yang dinyatakan lulus seleksi dan Penyampaian Kelengkapan data K2 yang belum lulus seleksi.
Inti dari dua surat tersebut adalah diselesaikannya honorer K2 yang lulus tes untuk selanjutnya menjadi CPNS. Sedangkan yang tidak lulus tes akan dicarikan solusinya lebih lanjut.
Hal tersebut juga diamini oleh Komisi II DPR RI saat rapat kerja dengan KemenPAN-RB pada 15 September 2015, di mana kesimpulan poin 2 menyebutkan, tahapan pemenuhan pengangkatan honorer K2 akan mendengarkan Roadmap pengangkatan dari KemenPAN-RB yang dimulai bertahap dari 2016 sampai 2019.
"Inilah alasan yang paling tepat bagi honorer K2 untuk mendekat kembali ke Komisi II khususnya Pak Arif Wibowo (Wakil Ketua Komisi II DPR, red) agar diberikan terobosan khusus menindaklanjuti surat KemenPAN-RB tersebut. Supaya honorer K2 yang tidak lulus bisa diberikan solusi PNS," pungkasnya. (esy/jpnn)
Revisi UU ASN harus mengatur secara tegas mengenai mekanisme pengangkatan honorer K2 menjadi PNS.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Bima: Kasihan yang Sudah Antre Lama
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II Pemkot Mataram Dibuka, Ini Pesan Pak Taufik Priyono
- Honorer K2 Mengabdi 32 Tahun Gagal Ikut Tes PPPK 2024, Presiden Tolonglah
- Revisi UU ASN Selamatkan Honorer TMS PPPK 2024? Ada Peluang