Selamat! Pemprov Jateng Raih 4 Kategori Anugerah Adinata Syariah 2024

jpnn.com, JAKARTA - Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) memberikan empat penghargaan kategori Anugerah Adinata Syariah kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng).
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno menerima Penghargaan itu di Menara Syariah Pantai Indah Kapuk, Jakarta pada Senin (20/5).
Empat penghargaan yang diperoleh itu meliputi juara 2 kategori Keuangan Mikro Syariah, juara 3 kategori Keuangan Sosial Syariah, juara 3 kategori Pendidikan dan Pemberdayaan Ekonomi Pesantren, dan juara 5 kategori industri halal.
Sumarno menilai potensi ekonomi syariah di Jawa Tengah sangat besar. Sebab, penduduk di wilayahnya mayoritas muslim.
Dia menyontohkan untuk pengelolaan zakat saja nilainya sangat besar.
“Potensi zakat ini luar biasa. Cuma yang masuk ke Baznas baru sebagian kecil. Bahkan, banyak yang langsung dikelola masjid, juga bagian dari ekonomi syariah,” tuturnya.
Besarnya potensi itu, menurut dia, harus digarap dengan baik. Terlebih, banyak negara di dunia yang sudah mengembangkan ekonomi syariah.
Sumarno mengatakan banyak sektor ekonomi syariah yang dikembangkan. Mulai dari perbankan, kuliner, hingga pariwisata.
Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) memberikan empat penghargaan kategori Anugerah Adinata Syariah kepada Pemprov Jateng.
- Sebelum Buat Video Permintaan Maaf, Sukatani Ternyata Didatangi Polisi
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Dorong Perbaikan Jalan Dikebut Dalam Dua Pekan
- Jauh Sebelum #KaburAjaDulu Trending, Ribuan Warga Jateng Sudah Kerja di Luar Negeri
- Resmi Dilantik, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Tancap Gas Bangun Jawa Tengah
- Nana Sudjana Berterima Kasih kepada Warga Jateng
- Momen Mbak Ita Tersedu, Pamit & Dukung Pemimpin Baru Kota Semarang