Selamat, Polda Sumsel Terima Penghargaan Terbaik ke-2 Program Quick Win Presisi 2023

jpnn.com, JAKARTA - Polda Sumatera Selatan (Sumsel) meraih juara dua terbaik dalam pencapaian Program Quick Win Presisi 2023 dengan total indeks 3.392.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo pada acara Press Release akhir tahun yang dilaksanakan di Rupatama Mabes Polri, Rabu (27/12).
Diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menggerakan Program Quick Win Presisi 2023 guna meningkatkan pelayanan dan kepercayaan masyarakat kepada Polri.
Hasil kerja ini membuahkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap fungsi pengawasan melekat, hingga meningkat di angka 87.8 persen.
"Terima kasih kepada seluruh personel Polda Sumsel yang telah memberikan kinerja terbaiknya, walau masih perlu terus disempurnakan," ucap Kapolda Sumsel Irjen Rachmad Wibowo.
Kata Rachmad, penghargaan tersebut harus dijaga agar di tahun yang akan datang dapat mencapai prestasi yang lebih baik lagi.
"Prestasi ini dapat diraih tak luput dari jajaran Polda Sumsel, berkat kerja keras serta seluruh personel," kata Rachmad singkat. (mcr35/jpnn)
Polda Sumatera Selatan (Sumsel) meraih juara dua terbaik dalam pencapaian Program Quick Win Presisi 2023 dengan total indeks 3.392.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Cuci Hati
- Soal Band Sukatani, Rampai Nusantara Menilai Kapolri Sangat Terbuka dengan Kritik
- Sespimmen Polri 2025 Tingkatkan Kemampuan Manajerial Peserta Didik
- KOPRABU Desak Aparat Tindak Tegas Dugaan Mafia Tanah SS, Masyarakat Diminta Waspada
- IPW Menilai Lirik Lagu Band Sukatani Bikin Panas Telinga Polisi
- Lemkapi Apresiasi Kepedulian Polres Rohul terhadap Anak Jalanan
- Kapolri Diminta Turun Tangan Tuntaskan Laporan Kasus Tanah Brata Ruswanda