Selamat, Syarief Hasan Raih Dua Penghargaan

Sebagai peraih penghargaan kategori Tokoh Reformasi Parlemen dan kategori Inspiring Journey, Syarief Hasan berkomitmen untuk terus berkontribusi kepada bangsa dan negara.
“Saya secara pribadi dan kader Partai Demokrat serta atas nama Wakil Ketua MPR RI akan terus melakukan upaya maksimal kontributif bagi kemajuan bangsa dan negara. Saya juga akan terus memberikan inspirasi dan mendorong anak muda untuk dapat berkontribusi bagi bangsa dan negara,” ungkap Syarief.
Dia menilai kunci dari kemajuan parlemen di Indonesia adalah kebebasan menyampaikan narasi perbaikan untuk negeri.
“Kami sejak awal percaya bahwa parlemen hadir sebagai sebuah ruang untuk menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi rakyat. Parlemen hadir sebagai check and balances yang dapat mendewasakan iklim demokrasi di Indonesia,” ungkap Syarief.
Syarief menegaskan penghargaan ini juga akan makin mengukuhkan posisi Partai Demokrat untuk selalu bersama rakyat.
“Penghargaan kepada saya dan beberapa kader Partai Demokrat lainnya akan menjadi penyemangat kami untuk terus menyuarakan aspirasi rakyat Indonesia. Sebagaimana pesan Ketum Partai Demokrat AHY, bersama kita kuat, bersatu kita bangkit, selamatkan demokrasi Indonesia,” ujar Syarief.(jpnn)
Syarief Hasan mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Reformasi Parlemen atas kontribusinya dalam melakukan reformasi parlemen dan penguatan demokrasi di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Demokrat: 5 Pansus Baru Penting untuk Atasi Masalah Krusial Jakarta
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi
- Kemendagri Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Ombudsman Beri Penghargaan