Seleksi Calon PPPK, Tenaga Bidang IT jadi Prioritas
jpnn.com, KENDARI - Pemerintah Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, memprioritaskan tenaga information technology (IT) pada seleksi penerimaan PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Sekretaris Kota Kendari Nahwa Umar menargetkan akhir tahun ini rekrutmen PPPK akan dibuka.
"Untuk tenaga yang paling diutamakan, yakni bagian Information technology (IT), karena masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun kelurahan membutuhkan sekitar 3 sampai 4 orang tenaga IT," kata Nahwa Umar di Kendari, Jumat.
Dijelaskan Nahwa, tenaga IT mendapat prirotas pada penerimaan PPPK karena sesuai dengan visi Kota Kendari yaitu mewujudkan kota layak huni berbasis ekologi, informasi dan teknologi.
Nahwa mengatakan, Pemkot Kendari, akan mengupayakan penerimaan PPPK bisa dilaksanakan di akhir 2019.
"Untuk PPPK, kita upayakan akhir tahun ini sudah dibuka. Supaya awal tahun nanti mereka sudah bisa mulai bekerja," ujarnya.
Nahwa juga mengemukakan, untuk kuota penerimaan PPPK tahun ini, akan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah di Kota Kendari.
Nahwa mengungkapkan anggaran untuk pendaftaran PPPK sedang dalam tahap perhitungan yang juga akan disesuaikan dengan standar gaji pegawai yang baru.
Pada penerimaan calon PPPK alias Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, Pemkot Kendari akan memprioritaskan tenaga IT.
- Ribuan Honorer K2 & Non-ASN TMS Gagal Daftar PPPK 2024 Tahap 2, Astaga!
- Honorer Non-Database BKN TMS Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Minta Kesempatan Kedua
- KepmenPAN-RB 634 Tahun 2024 Senjata Honorer TMS & Belum Melamar, Cermati 11 Ketentuannya
- Dirjen Nunuk Minta Pemda Akomodasi Guru Honorer di Seleksi PPPK 2024 Tahap 2
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Kabar Baik untuk Guru, Siap-Siap Saja
- Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara