Seleksi Calon PPPK, Tenaga Bidang IT jadi Prioritas
jpnn.com, KENDARI - Pemerintah Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, memprioritaskan tenaga information technology (IT) pada seleksi penerimaan PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Sekretaris Kota Kendari Nahwa Umar menargetkan akhir tahun ini rekrutmen PPPK akan dibuka.
"Untuk tenaga yang paling diutamakan, yakni bagian Information technology (IT), karena masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun kelurahan membutuhkan sekitar 3 sampai 4 orang tenaga IT," kata Nahwa Umar di Kendari, Jumat.
Dijelaskan Nahwa, tenaga IT mendapat prirotas pada penerimaan PPPK karena sesuai dengan visi Kota Kendari yaitu mewujudkan kota layak huni berbasis ekologi, informasi dan teknologi.
Nahwa mengatakan, Pemkot Kendari, akan mengupayakan penerimaan PPPK bisa dilaksanakan di akhir 2019.
"Untuk PPPK, kita upayakan akhir tahun ini sudah dibuka. Supaya awal tahun nanti mereka sudah bisa mulai bekerja," ujarnya.
Nahwa juga mengemukakan, untuk kuota penerimaan PPPK tahun ini, akan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah di Kota Kendari.
Nahwa mengungkapkan anggaran untuk pendaftaran PPPK sedang dalam tahap perhitungan yang juga akan disesuaikan dengan standar gaji pegawai yang baru.
Pada penerimaan calon PPPK alias Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, Pemkot Kendari akan memprioritaskan tenaga IT.
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat
- 390 PPPK 2021 Gowa Dapat Perpanjangan SK, Adnan Purichta Ichsan Beri Pesan Tegas
- PPPK Jangan Khawatir dengan Masa Depannya, yang Bilang Pejabat Penting
- Tidak Membuka Formasi PPPK 2024, Bupati Menjelaskan Alasannya
- Seleksi Kompetensi PPPK 2024 Natuna, Pemkab Upayakan Jaringan Internet Stabil