Seleksi CPNS, Pemda Wajib Gandeng PTN
Minggu, 12 Februari 2012 – 22:43 WIB
JAKARTA--Pemerintah daerah diharuskan menggandeng Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dalam penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Hal ini dimaksudkan agar hasil seleksi bersifat obyektif dan memiliki tingkat kepercayaan masyarakat yang tinggi.
"Untuk lulus tes menjadi CPNS daerah, seorang pelamar benar-benar mempunyai kompetensi yang dibutuhkan sesuai dengan formasi yang dilamar," kata Kasubdit Pengadaan II Badan Kepegawaian Negara (BKN) Syarif Ali dalam keterangan persnya, Minggu (12/2).
Kerja sama dengan PTN ini sebelumnya tidak menjadi keharusan. Pemda dibebaskan memilih mitra untuk pembuatan soal dan proses penilaian hasil tes peserta. Hanya saja, kewenangan ini disalahgunakan pemda. Hasil tes tersebut bisa diubah-ubah, apalagi pemeriksaannya masih manual.
"Kalau sekarang tidak bisa lagi, pemerintah sudah mewajibkan untuk menggandeng PTN. Apalagi sekarang sudah ada konsorsium 10 PTN yang diketuai Rektor UGM untuk membantu pelaksanaan seleksi CPNS," terangnya.
JAKARTA--Pemerintah daerah diharuskan menggandeng Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dalam penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Hal ini dimaksudkan
BERITA TERKAIT
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah