Seleksi Indonesia Patriots di Jakarta Mencari Pebasket Muda dengan Fundamental Bagus
jpnn.com, JAKARTA - DKI Jakarta menggelar seleksi Indonesia Patriots yang digelar di Filari Basketball Court, Lebak Bulus.
Sekitar ratusan pebasket muda Indonesia yang mengikuti seleksi dilatih langsung oleh asisten pelatih Timnas basket Indonesia Johannis Winar untuk menjadi penerus tim Indonesia Patriots.
Pada seleksi kali ini, pemain-pemain muda Indonesia terbaik diseleksi teknik fundamental mulai dari dribble, dan shooting formnya.
Seleksi tersebut dibutuhkan mengingat ke depannya permainan bola basket modern lebih banyak penguatan fundamental.
"Kami melihat bagaimana pemain muda punya skill finishing seperti dribble finish serta lay up kanan dan kiri. Shooting form juga harus dilihat terlebih dahulu," ungkap pelatih yang akrab disapa Ahang itu dalam rilis tertulis.
Pada era bola basket modern, penguatan fundamental menjadi modal yang sangat penting untuk bersaing di tingkat yang lebih tinggi "Jadi fundamental harus benar-benar solid," tambah pelatih yang membawa Pelita Jaya juara pada 2017 tersebut.
Pada seleksi pemain Indonesia Patriots untuk regional Jakarta dibagi per kelompok sekitar 20-27 yang mana para pemain diminta untuk menunjukkan kemampuan dasar masing-masing.
Ketum Perbasi Danny Kosasih memberikan apresiasi semangat pemuda Indonesia meramaikan Regional Camp Indonesia Patriots di Jakarta.
DKI Jakarta menggelar seleksi Indonesia Patriots yang digelar di Filari Basketball Court, Lebak Bulus
- Lengkapi Kuota Pemain Naturalisasi, Prawira Bandung Kontrak Jamarr Andre Johnson
- Rekrut Arki Dikania Wisnu, Dewa United Ubah Peta Persaingan Juara IBL 2025
- Kirim Pesan Perpisahan untuk Satria Muda, Arki Wisnu Selangkah Lagi Gabung Dewa United
- IBL dan Perbasi Kerja Sama Cari Wasit Terbaik di Tanah Air
- Dijauhi Dewi Fortuna, Satria Muda Era Youbel Sondakh Kembali Keok dari Pelita Jaya
- IBL All Indonesian 2024: Ajang Pembuktian Pelita Jaya, Bungkam Suara Sumbang