Seleksi Juga Bakal Diikuti Pemain Undangan
Jumat, 07 Januari 2011 – 07:48 WIB

KONPRES - Dari kiri Deputi bidang teknis Iman Arif, Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl, Asisten Pelatih Timnas Wolfrgang Pikal saat konpres mengenai selekesi pemain Timnas U-23 dan U-20 untuk Seagames 2011 dan Pra Olimpiade di Kantor PSSI Gelora Bung Karno Jakarta, Kamis (6/1). FOTO : RANDY TRI KURNIAWAN/RM
JAKARTA -Badan Tim Nasional (BTN) PSSI bakal memulai seleksi timnas U-23 hari ini. Mereka mamastikan akan menyeleksi sebanyak 27 pemain pada hari pertama. Selain pemain lokal, mereka juga mengundang beberapa pemain keturunan yang bermain di luar negeri untuk dilihat kemampuannya. Kedua, 26 pemain lainnya bakal dipanggil untuk mengikuti seleksi pada 15-17 Januari 2010. Pemain-pemain tersebut adalah calon pemain yang diproyeksikan untuk tampil pada SEA Games 2011. Sehingga, usianya dipastikan lebih tua dari pemain pra-olimpiade. Mereka adalah kelahiran tahun 1988.
Menurut Wakil Ketua Bidang Teknik BTN Iman Arif, program seleksi memiliki dua tujuan. Pertama untuk mendapatkan pemain yang akan memperkuat tim Merah Putih pada ajang Pra-Olimpiade 2012. Seleksi itu sendiri akan dilakukan dalam dua kali seleksi yakni pada 7-9 Januari dan 11-13 Januari. "Kami membaginya untuk lebih memudahkan seleksi. Itu juga karena tim harus segera dipersiapkan karena februari sudah mulai tandingnya," kata Iman.
Ya, Indonesia akan mengawali perjalanannya pada ajang Pra-Olimpiade 2012 dengan meladeni Turkmenistan. Laga pertama akan digelar di Indonesia pada 23 Februari, kemudian partai kedua akan dihelat pada 9 Maret 2011 di Turkmenistan.
Baca Juga:
JAKARTA -Badan Tim Nasional (BTN) PSSI bakal memulai seleksi timnas U-23 hari ini. Mereka mamastikan akan menyeleksi sebanyak 27 pemain pada hari
BERITA TERKAIT
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan