Seleksi Pemilihan Abang None Jakarta Pusat 2024 Akhirnya Dimulai

Seleksi Pemilihan Abang None Jakarta Pusat 2024 Akhirnya Dimulai
Rangkaian Pemilihan Abang None Jakarta Pusat 2024 akhirnya dimulai. Foto: Dok. Sudin Parekraf Jakarta Pusat

jpnn.com, JAKARTA - Rangkaian seleksi pemilihan Abang None Jakarta Pusat 2024 akhirnya resmi dimulai.

Setelah dua tahun berturut-turut berhasil memperoleh gelar Juara Umum Pemilihan Abang None DKI Jakarta pada 2022 dan 2023, Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Jakarta Pusat kembali menyelenggarakan seleksi untuk mencari 30 orang finalis Abang None Jakarta Pusat 2024.

Kegiatan seleksi tahap I diselenggarakan pada Sabtu, 1 Juni 2024 di Teater Wahyu Sihombing, Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat.

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma turut hadir dan meresmikan kegiatan yang diikuti oleh lebih dari 200 orang peserta.

Dia mengatakan pemilihan Abang dan None Jakarta Pusat masih menjadi salah satu event unggulan Jakarta Pusat dan merupakan agenda tahunan yang sangat strategis bagi pariwisata DKI Jakarta.

"Saat ini Jakarta sedang bertransformasi menjadi Kota Global. Kota global ini salah satunya ditandai dengan interaksi budaya, yang salah satu sub-dimensinya adalah pariwisata. Dalam upaya menguatkan pariwisata diharapkan Abang None menjadi Duta Pariwisata khususnya di Jakarta Pusat," kata Dhany Sukma.

Wali Kota Jakarta Pusat juga mengingatkan kepada seluruh peserta yang nanti terpilih sebagai Finalis Abang None Jakarta Pusat 2024 agar mengikuti proses karantina dengan sungguh-sungguh.

Sebab, proses tersebut diperlukan untuk mendapatkan bekal pengetahuan secara komprehensif untuk menunjang pelaksanaan tugas dan peran sebagai Duta Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Pusat yang berkarakter Profesional, Unggul, Santun & Berbudaya, Amanah serta Tangguh & Bertalenta.

Rangkaian seleksi pemilihan Abang None Jakarta Pusat 2024 akhirnya resmi dimulai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News