Seleksi PPPK 2022: Honorer K2 Bakal Dihabiskan Tahun Ini, Guru Negeri & Swasta Waswas

jpnn.com, JAKARTA - Seleksi PPPK 2022 akan memprioritaskan pengangkatan honorer K2.
Tercatat masih sekitar 75 ribu guru honorer K2 yang tersisa.
Wakil Ketua forum Guru Lulus Passing Grade Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (GLPG PPPK) Hasna mengatakan jika melihat formasi yang tersedia tahun ini sebanyak 343.631, maka secara angka 193.954 peserta bisa terakomodasi seluruhnya.
Sayangnya, dari jumlah formasi tersebut, tidak semua daerah posisinya aman.
Artinya, 303 Pemda memiliki guru lulus PG lebih banyak dibandingkan formasinya.
"Kalau Pemda tidak menambah formasinya, otomatis perekrutannya hanya sampai di honorer K2 dan guru honorer negeri. Peserta lulus PG lainnya (lulusan PPG dan guru swasta) bakal tidak kebagian tahun ini," terang Hasna kepada JPNN.com, Minggu (19/6).
Kondisi tersebut, kata Hasna, membuat guru honorer negeri dan swasta waswas.
Sebab, bisa saja di satu sekolah yang ada formasi dihabiskan honorer K2.
Seleksi PPPK 2022 akan menghabiskan honorer K2, tetapi guru negeri dan swasta malah khawatir
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Kepala BKN: Tes PPPK Tahap 2 Dimulai 22 April, Honorer Persiapkan Diri
- Pengangkatan PPPK & CPNS 2024: Daftar Nama Instansi Penerima Penghargaan dari BKN
- Kabar Baik soal Penempatan Guru PPPK di Jateng, Semoga Relokasi Disetujui
- 297 PPPK Tapin Dilantik, Bupati Yamani Beri Pesan Begini