Seluruh Elemen Golkar DKI Bergerak untuk Airlangga, Gas Pol Kampanye sampai 2024

Dia menyebut infrastruktur partai hingga ke tingkat desa akan mulai digerakkan.
"Persiapan Pilpres akan dimulai dengan infrastruktur partai yang ada. Kita memiliki infrastruktur sampai ke desa, kelurahan, dan kita berharap bahwa infrastruktur itu bisa bergerak," kata Erwin Aksa dalam keterangannya, Rabu (19/1).
Erwin menyebut partai Golkar juga akan tetap mendorong kencang pencapresan Ketum Airlangga Hartarto di Pilpres 2024.
Seluruh kalangan muda, kata dia, akan dirangkul untuk mewujudkan cita-cita tersebut.
"Kemudian kita juga berharap nanti akan datang dari elemen masyarakat, pemuda, dan lainnya. Tujuan dari Partai Golkar adalah menyejahterakan masyarakat, membangun ekonomi yang adil dan berkesinambungan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Bidang Penggalangan Strategis ini juga menekankan peran penting AMPG.
Menurutnya, AMPG merupakan ujung tombak partai untuk menggaet para milenial yang bakal menjadi pemilih terbesar di Pemilu 2024.
"Kita tahu nanti para pemuda milenial akan menjadi pemilih terbesar pada pemilu 2024. Maka kami dari DPP berharap banyak agar AMPG di seluruh Indonesia bisa bergerak mulai sekarang untuk menghidupkan partai, mau mendukung relawan dan membangun jaringan," tegasnya. (dil/jpnn)
DPD Partai Golkar DKI Jakarta sudah memutuskan bahwa Pak Airlangga adalah satu-satunya capres
Redaktur & Reporter : Adil
- Prabowo Minta Struktur Komisaris BUMN Dirampingkan, Diisi Profesional
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Airlangga Bantah Akan Mundur dari Jabatan Menteri
- Pelaku Usaha Ritel Optimistis Perekonomian Nasional Capai Target Pertumbuhan 8 Persen
- Luhut dan Airlangga Bentuk Tim Khusus untuk Sikat Penghambat Investasi
- Airlangga Dorong Penguatan Investasi Prancis di RI Melalui Percepatan I-EU CEPA & Aksesi OECD