Seluruh Parpol Kebagian Kursi di DPRD Kaltara

Seluruh Parpol Kebagian Kursi di DPRD Kaltara
Seluruh Parpol Kebagian Kursi di DPRD Kaltara

jpnn.com - JAKARTA - Berkah pemekaran daerah dirasakan Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Mungkin satu-satunya di Indonesia, hanya pemilihan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara, seluruh parpol peserta Pemilu 2014 kebagian kursi.

Bahkan Partai Demokrat hingga "memborong" lima kursi. Sedangkan Parpol besutan mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) juga kebagian 1 kursi di DPRD Kaltara.

Pemilu 2014, keanggotaan DPRD Kaltara dibentuk melalui pemilihan caleg Provinsi Kaltim yang tergabung di daerah pemilihan (Dapil) VI. Dapil VI meliputi seluruh kabupaten/kota di Kaltara, yaitu Tarakan, Bulungan, Nunukan, Malinau, dan Tana Tidung.

Adapun hasil rapat pleno penetapan hasil rekapitulasi penghitungan suara pada 23-24 April lalu di Samarinda:

- NasDem :   19.668 suara
- PKB :     18.599 suara
- PKS   :   17.773 suara
- PDIP   :  34.145 suara
- Golkar  : 36.170 suara
- Gerindra : 29.627 suara
- Demokrat : 41.631 suara
- PAN  :      21.459 suara
- PPP  :    12.572 suara
- Hanura :   35.120 suara
- PBB  :    15.253 suara
- PKPI  :    8.312 suara

Total suara sah di Dapil VI sebanyak 290.329. Dari 35 kursi yang diperebutkan, maka "harga" satu kursi di DPRD Kaltara setelah pembulatan, yaitu sebanyak 8.295.

Berdasarkan hasil tersebut, maka perolehan kursi di DPRD Kaltara: NasDem (2 kursi), PKB (2 kursi), PKS (2 kursi), PDIP (4 kursi), Golkar (4 kursi), Gerindra (4 kursi), Demokrat (5 kursi), PAN (3 kursi), PPP (2 kursi), Hanura (4 kursi), PBB (2 kursi), dan PKPI (1 kursi).

Berikut nama-nama yang diprediksi akan menjadi anggota DPRD Kaltara 2014-2019?

JAKARTA - Berkah pemekaran daerah dirasakan Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Mungkin satu-satunya di Indonesia, hanya pemilihan anggota

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News