Tahun Ini Antam Bagikan Deviden Rp 399 miliar

jpnn.com, JAKARTA - PT Aneka Tambang (Antam) Tbk membagikan dividen senilai Rp 399 miliar dari total laba bersih perusahaan sepanjang tahun lalu yang mencapai Rp 1,14 triliun.
Senior Vice President Corporate Secretary Antam Kunto Hendrapawako mengatakan rencana pembagian dividen tersebut telah diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
"Dalam RUPS hari ini telah disetujui bahwa Antam akan melakukan pembagian dividen kepada para pemegang saham sebesar 35 persen dari laba bersih tahun 2020," kata Kunto Hendrapawako, dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (7/4).
Antam, lanjut dia, memiliki kebijakan membagikan dividen tunai kepada seluruh pemegang saham setidaknya satu kali dalam setahun.
Kendati demikia, Kunto menegaskan, tetap memperhatikan posisi keuangan dan tingkat kesehatan perusahaan.
"Tanpa mengurangi hak dari RUPS sebagaimana telah disampaikan dalam perspektus IPO Antam minimal 30 persen dari laba bersih setelah pajak," beber dia.
Merujuk data RTI Business, jumlah saham Antam yang beredar per 31 Maret 2021 tercatat sebanyak 24,03 miliar, dengan nilai sekitar Rp 16,60 per lembar saham.
Pemilik saham terbesar Antam dipegang oleh PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) dengan 15,61 miliar lembar saham atau 65 persen dari total saham yang beredar.
PT Aneka Tambang (Antam) Tbk membagikan dividen senilai Rp 399 miliar dari total laba bersih perusahaan sepanjang tahun lalu yang mencapai Rp 1,14 triliun.
- Ada 10 Negara dengan Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?
- Jangan FOMO Investasi Emas, Sebelum Tahu Soal Ini
- Investasi Emas Jadi Primadona, ANTAM Catat Peningkatan Penjualan Capai 68 Persen
- Dukung NZE, Grup MIND ID Tanam 126 Ribu Bibit Mangrove Sepanjang 2024
- H-1 Lebaran, Harga Emas Antam, UBS, Galeri24 di Pegadaian Naik
- Harga Emas Antam Melonjak, Jadi Sebegini