Seluruh Siswa di Beijing Pakai Gelang untuk Pantau Covid-19

jpnn.com, JAKARTA - Para siswa SMA di Beijing tampaknya sudah dipebolehkan masuk ke sekolah setelah peraturan lockdown dilonggarkan. Namun situasi belum senormal sebelumnya.
Untuk itu para siswa di Beijing pun diminta memakai gelang khusus guna memantau penyebaran Covid-19. Gelang pintar itu dapat memonitor temperatur badan secara langsung atau real-time untuk mengetahui apakah ada gejala demam atau tidak.
Dilansir dari South China Morning Post, Selasa (12/5), saat ini solusi tersebut tengah diujicoba untuk siswa kelas akhir. Tujuannya, untuk mendeteksi jika ada sesuatu yang tidak normal di badan siswa dan langsung dapat mengantisipasinya.
Beijing Fengtai No 2 Middle School merupakan salah satu sekolah SMA yang telah mengadopsi penggunaan gelang itu. Pihak sekolah pun membernarkan bahwa sebagian siswa menerima dan memakai gelang pintar itu.
Pasalnya, siswa SMA tahun terakhir itu sudah mulai ke sekolah sejak 27 April lalu. Mereka telah menerima gelang pintar itu setelah liburan Hari Buruh dan diwajibkan dipakai ketika berada di kelas.
Otoritas kota Beijing rencananya akan memperluas implementasi gelang pintar itu dalam waktu dekat. Statistik suhu badan yang dideteksi gelang itu akan diupload ke smartphone melalui bluetooth.
Dengan alat tersebut, seluruh siswa diharapkan tidak begitu mencemaskan kondisi mereka sehingga bisa lebih konsentrasi untuk menggelar ujian. (mg9/jpnn)
Para siswa SMA di Beijing tampaknya sudah dipebolehkan masuk ke sekolah setelah peraturan lockdown dilonggarkan. Namun situasi belum senormal sebelumnya.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah