Semangat Tentara Menutup Jebolnya Tanggul Latuharhary

Bekerja 24 Jam Nonstop

Semangat Tentara Menutup Jebolnya Tanggul Latuharhary
Tentara terlibat dalam upaya perbaikan tanggul Latuharhary, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (18/1). Foto: Ade Sinuhaji/JPNN
Dari lokasi jebolnya tanggul, puluhan anggota dibantu petugas Dinas PU bahu-membahu melakukan penutupan. Proses penutupan jebolnya tanggul sepanjang kurang lebih 50 meter ini butuh waktu cukup lama.

Anggota bersama petugas Dinas PU menggunakan bronjong untuk menutup tanggul, akan tetapi terhambat karena material batu terlambat didatangkan.

Baru sekitar pukul 14.00 WIB, ketika material batu dan pasir didatangkan dengan puluhan truk, penutupan tanggul sedikit demi sedikit berhasil dilakukan. Hal ini dipermudah dengan empat alat berat (beko) yang didatangkan untuk menguruk tanggul.

Terpantau sekitar pukul 16.30 WIB, bantaran tanggul bisa ditutup. Namun itu baru sisi atas tanggul, persisnya pada beton tanggul. Karena pada bagian bawah beton air masih mengalir deras. “Nutup jebolnya tanggul pakai bronjong. Supervisinya dari PU, kita hanya tenaga,” jelas Deidy.

JEBOLNYA tanggul Latuharhary, Menteng, Jakarta Pusat, menjadi salah satu penyebab utama terendamnya Bundaran HI dan sekitarnya. Airnya meluber deras

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News