Semangati Via Vallen, Inul Daratista: Ojo Nangis, Aku Ikut Prihatin
jpnn.com, JAKARTA - Via Vallen terus mendapat dukungan dan semangat dari rekan sesama artis terkait mobil mewahnya yang dibakar orang tak bertanggung jawab pada Selasa (30/6) dini hari.
Mereka memberikan semangat lewat kolom komentar unggahan Via yang sedang mencurahkan isi hatinya melihat mobil kesayanganya hangus. ditambah sepi job karena pandemi corona.
Salah satunya dari pedangdut Inul Daratista. Istri Adam Suseno ini mengingatkan Via harus kuat.
“Adikku, Via sayangku, ini adalah proses perjalanan hidup yang harus Via lalui. Jangan sedih karena hari depanmu masih panjang,” tulisnya, Rabu (1/7) malam.
Ibu satu anak ini yakin usia Via yang masih muda, masih memiliki banyak peluang untuk mendapatkan banyak uang dan membeli mobil baru.
“Usiamu juga masih muda, masih bisa mengejar prestasi dan rezeki yang lebih dari yang hilang hari ini,” tegasnya.
“Kamu perempuan kreatif, tidak pantas untuk menangis. Kamu kuat karena sebelumnya kamu sudah jadi orang hebat dengan kerja kerasmu itu,” lanjutnya.
Pemilik goyang ngebor ini mengingatkan Via uang bisa dicari, namun yang paling perlu disyukuri dari kejadian kemarin itu adalah rumah keluarga Via dalam kondisi baik.
Inul Daratista berusaha menguatkan Via Vallen dan membuatnya agar terus semangat menjalani hidup dan mengikhlaskan mobilnya dibakar.
- Namanya Dicatut Penipu, Soimah Langsung Lapor Polisi
- Karyawan Bawa Kabur Mobil Buat Judol dan Narkoba, Inul Langsung bertindak
- Ucap Doa untuk Prabowo-Gibran, Inul Daratista: Semoga Amanah Mengemban Tugas Negara
- Ikut Berduka, Inul Kenang Momen Terakhir Bersama Marissa Haque
- Hampir 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Hal yang Biasa Diperbincangkan Bareng Suami
- Menuju 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Berbagi Kiat Begini