Semarakkan Ramadan, Khatam Fest Hadir di Beberapa Kota
jpnn.com, JAKARTA - Dewan Masjid Indonesia (DMI), Indonesia Islamic Youth Economic Forum (ISYEF), dan operator aplikasi Agan (http://agan.id) turut menyemarakkan Ramadan tahun ini.
Mereka menggelar acara bertajuk Khatam Fest dengan tema Kebangkitan Ekonomi Umat dari Masjid di sejumlah kota di Indonesia.
Aceh menjadi tuan rumah pertama Khatam Fest. Acara dihelat pada Selasa (14/5).
BACA JUGA: Coocaa Sambut Ramadan dengan Ramadhan Festive dan Konten Islami
Setelah itu Khatam Fest akan dihelat di Medan pada 15 Mei, Bandung (16 Mei), Surabaya (17 Mei), Makassar (18 Mei), dan Banjarmasin (20 Mei).
“Acara ini bukan hanya untuk merayakan bulan puasa, melainkan juga untuk meningkatkan literasi dan kemampuan ekonomi masyarakat agar dapat menjadi masjid,” ujar Wakil Ketua DMI sekaligus Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin.
Khatam Fest 2019 terbuka gratis untuk publik. Nantinya ada sesi dakwah bersama ustaz ternama, ngabuburit, dan sharing bersama para pengusaha sukses.
Ada pula pengenalan sistem pembayaran ISYEF online melalui fasilitas Masjid Corner dan ditutup dengan buka puasa bersama.
Dewan Masjid Indonesia (DMI), Indonesia Islamic Youth Economic Forum (ISYEF), dan operator aplikasi Agan (http://agan.id) turut menyemarakkan Ramadan tahun ini.
- DMI Imbau Remaja Gabung Prima Agar Terhindar dari Judi Online
- Buka Muktamar VIII DMI, JK Sebut RI Terapkan Islam Moderat
- DMI Bakal Gelar Muktamar VIII yang Sempat Tertunda 2 Tahun Gegara Covid-19
- Indonesia dan Yordania Bahas Penguatan Kerja Sama Pendidikan
- Jusuf Kalla Membeberkan Alasan Mendukung Anies, Singgung Makan Siang Hari Jumat
- Siapa di Antara Anies, Prabowo, dan Ganjar yang Lebih Mencintai Masjid?