Sembrono

Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Sembrono
Presiden Jokowi telah berkunjung ke stadion Kanjuruhan. Foto: Ricardo/JPNN.com

Partai Gerindra cepat bereaksi dengan mengatakan bahwa bukan Gerindra yang ingin menjauhkan Anies dari Jokowi.

Surya Paloh berada pada posisi terjepit. 

Dia bertekad akan tetap bertahan dengan pilihannya terhadap Anies Baswedan, tetapi di sisi lain dia berusaha keras supaya Nasdem tetap berada dalam koalisi sampai 2024.

Paloh berkali-kali menegaskan bahwa Nasdem tetap akan mengawal pasangan Jokowi-Ma’ruf sampai tuntas masa bakti di 2024.

Hubungan Surya Paloh dengan Jokowi menjadi sorotan.

Sebuah gesture kecil pun bisa menjadi rumor politik besar.

Dalam acara ulang tahun Golkar itu terlihat Jokowi dan Surya Paloh saling bersalaman, tetapi tidak berpelukan.

Ada yang mengatakan bahwa Paloh berusaha memeluk, tetapi Jokowi menghindar.

Persepsi politik sudah telanjur terbangun bahwa Anies bukan orang dalam lingkaran Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News