Sembuh dari Virus Corona, Andrea Dian: Puji Tuhan

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Andrea Dian menyampaikan kabar baik bahwa dirinya dinyatakan sembuh dari penyakit virus corona atau covid-19. Kabar tersebut diungkapkannya lewat akun Instagram miliknya, Minggu (5/4).
“Puji Tuhan, aku sudah dipulihkan. Tuhan hebat. Hi teman-teman semua, setelah melalui 3 minggu perawatan, akhirnya aku disembuhkan dari COVID-19," ungkap Andrea Dian.
Istri Ganindra Bimo itu menyebut dirinya dinyatakan sembuh setelah melewati dua kali tes dalam beberapa hari terakhir. Tes yang dijalani Andrea Dian keduanya hasilnya yakni negatif.
“Tuhan angkat semua virus ditubuhku, dan 2 hasil test terakhirnya baik! Aku dua kali dinyatakan (-) dari COVID-19," sambungnya.
Andrea Dian lantas mengucap syukur akhirnya disembuhkan dari virus corona atau covid-19. Dia menyampaikan rasa terima kasih kepada Tuhan termasuk tenaga medis serta dukungan masyarakat.
"Yang paling terutama teruntuk kalian semua tenaga medis yang berjuang untuk memenangkan peperangan melawan virus plus menyembuhkan kami para pasien walau nyawa kalian sendiri taruhannya. Kalian semua adalah pahlawan yang sesungguhnya," imbuh Andrea Dian.(mg3/jpnn)
Aktris Andrea Dian menyampaikan kabar baik bahwa dirinya dinyatakan sembuh dari penyakit virus corona atau covid-19.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Bethsaida Caregivers Awards 2025 Ajang Penghargaan Bagi Dokter dan Perawat
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Uhamka Siapkan Tenaga Medis Profesional untuk Kebutuhan Nakes di Arab Saudi
- Ribka Tjiptaning Kritisi Efisiensi Anggaran DKI: Hak Keluarga Pahlawan Tergerus
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya