Semen Indonesia di Rembang Beroperasi, DPR Beri Apresiasi
jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah akhirnya memberikan kepastian beroperasinya pabrik Semen Indonesia di Rembang (Semen Rembang), Jawa Tengah.
Mulai 2017, pabrik Semen Rembang dijamin dapat beroperasi tanpa kendala.
Jaminan itu disambut baik dan didukung oleh DPR. Ketua Komisi VI DPR Teguh Juwarno mengungkapkan, Semen Indonesia memiliki budaya perusahaan yang bersahabat dengan lingkungan.
Sikap DPR tersebut setelah melihat langsung pohon yang rindang, bebas debu, air melimpah dan terjaganya lingkungan pasca penambangan saat melakukan kunjungan kerja ke pabrik Semen Tuban dan Semen Rembang, pekan lalu.
Kondisi tersebut menampik alasan menolak keberadaan pabrik Semen Rembang.
“Saya amat mengapresiasi apa yang dilakukan Semen Indonesia dalam penambangan ramah lingkungan. Bagaimana lahan bekas penambangan dikembalikan lagi dalam bentuk reklamasi yang justru punya potensi berkelanjutan, misalnya hutan, sumber air, pertanian, perikanan bahkan bisa menjadi destinasi wisata. Ini harusnya dijadikan standar penambangan dan diterapkan oleh semua pabrik semen yang ada di Indonesia,” ucap Teguh dalam keterangan tertulis, Jumat (2/12).
Teguh menyebutkan, sebenarnya tidak perlu ada yang dikhawatirkan dengan beroperasinya pabrik Semen Rembang.
Menurut Teguh, cara pengelolaan pabrik Semen Tuban merupakan rujukan untuk pembangunan di Rembang.
JAKARTA - Pemerintah akhirnya memberikan kepastian beroperasinya pabrik Semen Indonesia di Rembang (Semen Rembang), Jawa Tengah. Mulai 2017, pabrik
- Bank Mandiri Taspen Luncurkan Online Onboarding, Transaksi Jadi Makin Mudah
- Bakal Hadir di Pameran Franchise 2025: Bingxue Indonesia Targetkan Mitra Baru
- Program Makan Bergizi Gratis: Holding Perkebunan Nusantara Siapkan Sumber Daya di Berbagai Daerah
- Kemenko Perekonomian Evaluasi Capaian PSN, Tropical Coastland di Banten Masuk Daftar
- Falcon Strategic Consulting Sosialisasikan CoreTax, Platform Pajak Terbaru
- Jadikan Konsumen Sebagai Mitra, SNJ Berdayakan Pelaku UMKM