Semen Indonesia Manfaatkan Sampah di Kabupaten Cilacap Sebagai Bahan Bakar Alternatif

Semen Indonesia Manfaatkan Sampah di Kabupaten Cilacap Sebagai Bahan Bakar Alternatif
Peresmian operasionalisasi pengolahan sampah menjadi bahan bakar alternatif (RDF) yang ramah lingkungan. Foto dok SIG

Pemanfaatan sampah menjadi bahan bakar alternatif ini merupakan inovasi perusahaan dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

SIG ingin memberikan solusi jangka panjang dalam mengatasi persoalan sampah domestik yang dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat.

Fasilitas pengolahan sampah domestik terpadu yang pertama di Indonesia ini merupakan milik Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap (dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup) yang bekerja sama Pemerintah Kerajaan Denmark melalui program ESP3 Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Fasilitas pemanfaatan sampah perkotaan (Municipal Solid Waste/MSW) menjadi RDF yang terletak di TPA Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, dibangun di atas lahan seluas 1 hektar dan mampu mengolah limbah sampah domestik sebesar 120 ton per hari yang bisa menghasilkan 60 ton RDF per harinya.(chi/jpnn)

PT Semen Indonesia melalui unit usahanya, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) memanfaatkan sampah perkotaan untuk dijadikan bahan bakar alternatif.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News