Semen Padang Batal ke ISL

Semen Padang Batal ke ISL
Semen Padang Batal ke ISL
Manajer Gresik United Thoriq Majiddanor mengatakan, pihaknya sangat bersyukur kepada SP. Keputusan SP menarik dari niatannya kembali ke ISL karena waswas dan takut tidak bisa berprestasi jika bertarung di ISL.

"Mungkin mereka takut tidak bisa berprestasi, menjadi nomor satu di ISL karena peserta ISL yang sangat kompeten dan berkualitas, tapi di liga sebelah (Indonesia Primer League,Red) melawan tim-tim tidak berkompeten setidaknya dia akan selalu ada di peringkat papan atas. Kalau di ISL mereka tidak bisa berbuat apa-apa," ujar Jiddan, sapaan akrabnya.

Hal senada diungkapkan oleh tim Persita Tangerang. Manajer Persita Ahmed Zulfikar Iskandar menilai, sudah seharusnya Semen Padang memutuskan batal ikut ISL.

"Karena mereka memang beda kelamin dengan kita, beda kompetisi. Keputusan mereka sudah sangat tepat tidak jadi ke ISL. Kami amat sangat gembira," ujar Manajer Persita Ahmed Zulfikar Iskandar. (abu/jpnn)
Berita Selanjutnya:
Filipina Dampingi Thailand

JAKARTA -- Juara bertahan Indonesia Premiere League (IPL) musim lalu, Semen Padang, akhirnya menyatakan batal ke kompetisi Indonesia Super League


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News