Semen Padang Pertahankan Eduardo Almeida dan Rui Nunes Demi Target Lolos ke Liga 1

Semen Padang Pertahankan Eduardo Almeida dan Rui Nunes Demi Target Lolos ke Liga 1
Manajer Semen Padang Effendi Syahputra (kanan) bersama MO Semen Padang Roni Putra (kiri) dalam siaran virtual yang digelar Semen Padang FC. Foto: dok antaranews.com

Pemain yang didatangkan tim adalah mereka yang terbaik untuk tim dan mau berkorban dan berjuang mengembalikan marwah tim kebanggaan Ranah Minang

"Irsyad Maulana dan Leo Guntara didatangkan untuk melengkapi kerangka tim. Mereka punya semangat sebagai putera daerah untuk bawa tim lolos ke Liga 1," kata dia.

Dirinya memastikan pemain yang datang dan memperkuat Semen Padang merupakan kebutuhan tim dan sesuai keinginan pelatih.

"Pendukung ingin tim datangkan pemain ini dan ini namun tidak sesuai dengan kebutuhan tim atau kami tidak mampu membayar gaji mereka. Kami harap suporter mengerti dengan kondisi keuangan tim," katanya

Semen Padang sendiri diisi oleh sejumlah pemain berpengalaman mulai dari Vendry Mofu, Ricky Akbar, Nur Iskandar, Irsyad Maulana, Leo Guntara, Rudi dan lainnya.

Total saat ini ada 15 pemain dari Liga 1 yang memperkuat Semen Padang dan ini modal dalam menghadapi babak penyisihan Grup Liga 2 yang akan digelar di Medan.

BACA JUGA: Berita Duka, Syamsul Bahri Meninggal Dunia

"Di Grup D kami tidak ada tekanan sama sekali. Banyak mata tertuju pada tim lain yang persiapan mereka menghabiskan dana yang besar. Sepakbola bukan matematika, kami berusaha sekuat tenaga dan biar takdir tuhan yang menentukan," katanya.(antara/jpnn)

Semen Padang FC mengusung target lolos ke Liga 1 2021. Untuk mengapai target tersebut, Kabau Sirah, julukan Semen Padang, telah melakukan persiapan matang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News