Semester I, Laba Angkasa Pura I Tumbuh 61 persen
jpnn.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura I mencatatkan pertumbuhan laba sebesar 61 persen pada semester I 2017 dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Pada semester I 2017, perseroan meraup laba sebesar Rp 885 miliar, naik dibanding laba pada periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya sebesar Rp 550 miliar.
Direktur Utama PT Angkasa Pura I Danang S. Baskoro menjelaskan, kenaikan laba bersih perusahaan tidak terlepas dari pendapatan usaha yang tumbuh 17 persen pada semester I 2017.
"Angkasa Pura I berhasil meraup pendapatan Rp 3,4 triliun tahun ini, sedangkan pada periode yang sama 2016 lalu hanya meraih Rp 2,9 triliun. Bisnis aeronautika berkontribusi sebesar sekitar 60 persen dari total pendapatan atau Rp 2,05 triliunm" tutur Danang.
Jumlah ini naik 20,6 perse dari pencapaian semester I 2016 lalu yang hanya Rp 1,7 triliun. Sementara bisnis non-aeronautika tercatat sebesar Rp 1,35 triliun, atau naik 13,5 persen dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 1,19 triliun.
“Pertumbuhan laba yang cukup signifikan ini antara lain disebabkan oleh pertumbuhan trafik dibanding tahun sebelumnya. Menurut data kami, pergerakan pesawat tumbuh 2,3 persen, pergerakan penumpang naik 4,3 persen, sedangkan kargo meningkat 15,6 persen," jelasnya.
Selain itu, mulai beroperasinya Hotel Novotel Bali Airport yang dikelola oleh anak perusahaan Angkasa Pura I, yaitu Angkasa Pura Hotel dan penerapan skala prioritas dalam realisasi biaya operasional memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan laba perseroan.(chi/jpnn)
PT Angkasa Pura I mencatatkan pertumbuhan laba sebesar 61 persen pada semester I 2017 dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Redaktur & Reporter : Yessy
- AP I dan AP II Merger jadi InJourney Airports, Bakal Kelola 37 Bandara
- InJourney Hospitality, Sarinah & PT AP I Gelar InJourney Hospitality House Labuan Bajo 2024 Batch I
- Tahun ini Diharapkan Jadi Momentum Maskapai Bisa Pulih 100 Persen
- Menuju Green Airport: Bandara Ahmad Yani Semarang Gandeng PT Mahkota Giovey Abadi
- Soal Penggabungan AP I dan II, Erick Thohir: Pengelolaan Bandara Bisa Lebih Terintegrasi & Efisien
- Info dari Kejagung soal Dugaan Korupsi Dapen BUMN