Semester I, Total Volume Penjualan Semen Indonesia Terus Menanjak

jpnn.com - JAKARTA – Total volume penjualan konsolidasi PT Semen Indonesia pada semester I 2016 mencapai 13,63 juta ton, termasuk penjualan domestik Thang Long Cement Vietnam sebesar 850 ribu ton.
"Penjualan itu mengalami kenaikan sebesar 1,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 13,42 juta ton," ujar Direktur Utama Semen Indonesia, Rizkan Chandra dalam siaran persnya, Selasa (2/7).
Sementara itu volume penjualan ekspor perseroan tercatat sebesar 190 ribu ton atau turun sebesar 20,1 persen dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar 237 ribu ton.
Untuk ekspor dari Thang long Cement Vietnam mengalami peningkatan sebesar 4,2 persen menjadi 410 ribu ton.
Rizkan menjelaskan, penjualan Semen yang terbesar dalam bentuk kantong atau bag mencapai 77 persen. Di mana penjualan itu didominasi oleh sektor retail atau rumah.
Sedangkan penjualan dalam bentuk curah/bulk sebesar 23 persen yang diserap oleh ready mix, fabricator fre cast, fiber cement dan project. (chi/jpnn)
JAKARTA – Total volume penjualan konsolidasi PT Semen Indonesia pada semester I 2016 mencapai 13,63 juta ton, termasuk penjualan domestik Thang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang