Seminggu Lagi, Musim NBA 2008-2009 Dimulai
Awas Sengatan Hornets
Kamis, 23 Oktober 2008 – 13:36 WIB

Seminggu Lagi, Musim NBA 2008-2009 Dimulai
Yang membuat Hornets makin menyeramkan, mereka meraih sukses ini tanpa memaksakan para bintangnya. Pada lima laga pemanasan pertama, para starter bermain tak lebih dari 23 menit. Baru kemarin Chris Paul main lebih lama, sampai 36 menit.
Baca Juga:
Kunci sukses tim tersebut memang ada pada barisan cadangan yang mantap di semua posisi. Pemain baru Hornets, James Posey yang dicomot dari tim juara Boston Celtics, semakin memperkukuh barisan cadangan tersebut.
Dan semua pemain disiplin dalam bermain defense, memaksa lawan hanya mampu mencetak poin rata-rata di kisaran angka 84. Dari 29 tim lain di NBA, hanya Detroit Pistons yang lebih pelit mengizinkan lawan mencetak poin (82 poin per game).
Sekarang, Hornets tinggal menjalani satu lagi laga pemanasan. Kamis ini (Jumat besok pagi WIB) melawan Miami Heat. Di atas kertas, Hornets seharusnya menang lagi, sempurna menghadapi musim 2008-2009 yang dimulai 29 Oktober mendatang.
BOSTON Celtics harus hati-hati, Los Angeles Lakers harus siap minggir. Ada unggulan baru juara NBA 2008-2009. Chris Paul dan New Orleans Hornets
BERITA TERKAIT
- Dallas Mavericks & Miami Heat Jaga Kans Masuk NBA Playoffs
- Liga 1: Modal 3 Kemenangan Beruntun, PSBS Biak Siap Revans Lawan Malut United
- Kapan Semifinal Liga Champions Bergulir? Kans Muncul Raja Baru
- Arsenal Menyingkirkan Real Madrid, Declan Rice: Kami Tahu Kami akan Menang
- Real Madrid vs Arsenal: Ketika Meriam London Runtuhkan Bernabeu, Tercipta Sejarah
- Hadirkan Megawati, Gresik Petrokimia Makin Optimistis Raih Target Juara Proliga 2025