Semoga Jemaah Isya di Reruntuhan Masjid Bisa Dievakuasi

Semoga Jemaah Isya di Reruntuhan Masjid Bisa Dievakuasi
Bangunan masjid di Desa Lading-lading Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang roboh akibat gempa bumi. Foto: YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video yang tengah viral memperlihatkan sebuah masjid di Desa Lading-lading, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB) roboh. Tempat ibadah umat Islam itu ambruk akibat guncangan gempa berkekuatan 7 SR yang terjadi pada Minggu (5/8).

Dalam video berdurasi 1 menit 39 detik itu terlihat bangunan masjid rusak total. Ada warga yang terperangkap dalam bangunan yang roboh iti.

"Ini adalah masjid yang jemaahnya masih belum bisa dievakuasi. Dilihat dari sandal-sandal jemaah yang masih ada, tapi satu pun yang ada di dalamnya masih belum bisa dievakuasi," ucap seorang pria di video tersebut.

Warga yang terperangkap dalam reruntuhan masjid itu diperkirakan sedang salat Isya saat gempa terhadi. “Saya menduga, tidak kurang dari 40 orang yang salat berjemaah," tambahnya.

Menurut Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, proses evakuasi terhadap korban gempa di reruntuhan masjid masih berjalan. Alat berat sudah berhasil sampai ke lokasi masjid yang roboh itu hari ini.

"Alat berat sudah datang untuk melakukan evakuasi korban jemaah salat Isya yang tertimpa masjid roboh di desa Lading-lading, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara," ucap Sutopo merespons JPNN.(fat/jpnn)


Proses evakuasi terhadap puluhan warga yang terperangkap dalam masjid yang roboh akibat gempa di Tanjung, Lombok Utara masih berlangsung. Foto: YouTube


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News