Sempat Dijemput Paksa, Ini Jawaban Fatia KontraS Mangkir 2 Kali dari Panggilan Penyidik
Selasa, 18 Januari 2022 – 14:16 WIB

Penampakan Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti saat memasuki gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Selasa (18/1). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti angkat suara mengenai alasan dirinya dua kali mangkir dari panggilan penyidik Polda Metro Jaya.
Tercatat, Fatia mangkir dari panggilan penyidik pada 23 Desember 2021 dan 6 Januari 2022.
Panggilan penyidik itu terkait laporan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan atas kasus dugaan pencemaran nama baik.
Baca Juga:
Fatia berdalih alasan mangkir karena dirinya sibuk bekerja.
"Wajar, saya kerja enggak cuma urusan dengan polisi," kata Fatia di Polda Metro Jaya, Selasa (18/1).
Saat disinggung alasan baru menghadiri, Fatia mengaku kooperatif.
"Saya kooperatif," kata Fatia Maulidiyanti.
Fatia Maulidiyanti sendiri tiba di Polda Metro Jaya pukul 11.30 WIB.
Koordinator KontraS Fatia Maulidiyanti membeberkan alasan dirinya 2 kali mangkir dari panggilan penyidik Polda Metro Jaya
BERITA TERKAIT
- Sedih Lihat Kondisi Nikita Mirzani, Dinar Candy: Tak Banyak yang Menjenguk
- Terungkap, Artis Inisial FA yang Ditangkap Atas Dugaan Narkoba Ialah Fachri Albar
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Waspada Begal Motor Modus Tabrakan, ABS Jadi Korban