Sempat Dikira Tidur, Pria Tua Itu Ternyata Meninggal di Bus

Sempat Dikira Tidur, Pria Tua Itu Ternyata Meninggal di Bus
Sempat Dikira Tidur, Pria Tua Itu Ternyata Meninggal di Bus

jpnn.com - CIAMIS – Ucok Sarso (58) ditemukan sudah meninggal di dalam bus jurusan Karang Pucuk-Jakarta yang ditumpanginya saa transit di Terminal Ciamis Sabtu (1/8) sekitar pukul 15.00.

Korban ditemukan meninggal oleh adiknya Tarlam (55), yang saat itu menumpang bus yang sama dengan tujuan hendak pulang ke Dayeh Luhur Kabupaten Cilacap.

“Kami sedang beristirahat di bus. Saya tidak tahu kalau kakak sudah meninggal, dikira masih tidur. Pada saat dibangunkan badannya lemas,” ujar Tarlam saat ditemui di IPJ RSUD Ciamis kemarin.

Tarlam mengatakan, dirinya dan kakaknya ini naik bus tersebut hendak pulang ke rumah selesai bersilaturahmi dengan keluarga dari Kampung Rambutan, Jakarta Timur.

“Kita berangkat dari Kampung Rambutan mau menuju ke Warung Batok, Penulisan. Mau pulang habis bersilaturahmi,” jelasnya.

Menurut dia, kematian kakaknya ini musibah dan kehendak Allah. Dirinya tidak akan menuntut untuk diautopsi.

”Saya ingin langsung dipulangkan saja ke rumah,” ujarnya.(isr/jpnn)


CIAMIS – Ucok Sarso (58) ditemukan sudah meninggal di dalam bus jurusan Karang Pucuk-Jakarta yang ditumpanginya saa transit di Terminal Ciamis


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News