Sempat Diwarnai Protes, Meksiko Tetap Bawa Pulang Medali Perunggu Olimpiade Tokyo

jpnn.com, TOKYO - Meksiko sanggup menundukkan tuan rumah Jepang dalam laga perebutan medali perunggu cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020.
Bertanding di Saitama Stadium, Tokyo, Jumat (6/8) WIB, Meksiko menang 3-1 atas Jepang.
Sejak awal laga, El Tri -julukan timnas Meksiko- bermain terbuka dengan meladeni permainan cepat dari Jepang.
Strategi itu terbukti membawa Meksiko unggul terlebih dahulu saat wasit menunjuk titik putih usai Alexis Vega dilanggar Wataru Endo di kotak penalti.
Tidak terima dengan keputusan wasit, pemain Jepang kemudian melayangkan protes kepada pengadil lapangan Tessema Weyasa Bamlaku yang bertugas pada pertandingan sore ini.
Wasit kemudian meninjau VAR dan kemudian tetap pada keputusannya untuk memberikan penalti kepada Meksiko.
Sebastian Cordova yang menjadi eksekutor kemudian sukses membawa timnya unggul cepat di menit ke-13.
Tertinggal 0-1 membuat anak asuh Moriyasu Hajime meningkatkan intensitas penyerangan untuk mengejar ketertinggalan.
Meksiko tampil perkasa atas tuan rumah Jepang pada laga perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo cabor sepak bola putra.
- Kementan Bersama NCA dan UGM Menggelar Konsultasi Bekerja di Pertanian Jepang
- Krisis Pangan Global Mulai Terjadi, Bagaimana Status Indonesia?
- Mentrans Iftitah Harap Jepang Berinvestasi di Kawasan Transmigrasi
- Belajar dari Jepang, Program MBG Perlu Kolaborasi Semua Pihak
- Korut Tegaskan Senjata Nuklir untuk Keperluan Tempur, Bukan Barang Tawar-Menawar
- Salah Benar