Sempat Hilang, Mbah Marijan Selamat
Kinahrejo Hancur Lebur
Rabu, 27 Oktober 2010 – 08:16 WIB
SLEMAN - Buummm. Gunung Merapi benar-benar meletus. Erupsi yang terjadi pukul 17.02 kemarin (26/10) itu meluluhlantahkan kawasan di sekitarnya. Dusun Kinahrejo, Desa Umbulharjo, Kecamatan Cangkringan, Sleman, hancur lebur. Pohon-pohon tumbang karena tertimpa abu vulkanik dari letusan. Rumah juru kunci Gunung Merapi Raden Ngabehi Surakso Hargo alias Mbah Marijan rata dengan tanah. Tebal debu vulkanik di sekitar rumah Mbah Marijan mencapai sekitar lima centimeter. Kondisi Mbah marijan belum diketahui. Namun, keluarganya sudah mengungsi di barak pengungsian.
Hingga tadi malam, belum diketahui keberadaan Mbah Marijan. Wartawan Radar Jogja (Grup JPNN) Azam Sauki Adham yang berhasil menjangkau kompleks rumah Mbah Maridjan sekitar pukul 22.30, melaporkan, menemukan lima mayat dalam kondisi hangus. Satu mayat berada di dekat mobil APV dengan pelat nomor polisi AB 1053 DB. Sedangkan di dalam rumah ditemukan empat mayat.
Baca Juga:
Salah satu mayat itu diduga wartawan Vivanews Yuliawan Wahyu Nugroho. Tiga mayat lainnya diduga tiga wartawan dari media asing. "Tadi (sebelum letusan merapi), kita melihat ada wartawan (Vivanews) yang membawa tiga wartawan asing," jelas seorang warga.
Baca Juga:
SLEMAN - Buummm. Gunung Merapi benar-benar meletus. Erupsi yang terjadi pukul 17.02 kemarin (26/10) itu meluluhlantahkan kawasan di sekitarnya. Dusun
BERITA TERKAIT
- Harimau Sumatra Memangsa Ternak Milik Warga di Pesisir Barat Lampung
- Selamat, Pemprov Jateng Raih 3 Penghargaan Pengelolaan Keuangan Daerah
- Gereja Katolik Santo Fransiskus Asisi Singkawang Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya
- Ada Potensi Bencana Akhir Tahun, Basarnas Menyimulasikan Gedung-Gedung di Jakarta Runtuh
- Rampok Berpistol Ditangkap di Musi Rawas, Begini Kronologinya
- Penganiayaan Dokter Koas, Ini Alasan Polisi Periksa Lady Aurellia dan Ibunya di Polsek, Oalah