Sempat Hilang Sepekan, Pemuda di Cisolok Sukabumi Dibunuh

Sempat Hilang Sepekan, Pemuda di Cisolok Sukabumi Dibunuh
Ilustrasi TKP pembunuhan Heriyanto. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SUKABUMI - Polisi memastikan kematian pemuda yang jasadnya ditemukan di sekitar tembok penahan tanah (TPT) Kampung Cilengka, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jabar, pada Minggu (29/9), merupakan korban pembunuhan.

Kapolres Sukabumi AKBP Samian mengatakan dari hasil investigasi dan pengujian ilmiah terhadap jenazah pemuda tersebut, korban bernama Diki Jaya (21), warga Kampung Cibolang Baru, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu.

"Setelah kami berhasil mengungkap identitas jenazah yang ditemukan di RT 01/05 Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, kemudian dikembangkan dan terungkap kematian korban secara tidak wajar atau ada tindak kejahatan," kata Samian, Kamis.

Dia mengatakan korban dilaporkan sempat hilang selama sepekan.

Samian mengatakan pihaknya menemukan berbagai kejanggalan pada tubuh korban dan menduga pemuda ini meninggal akibat dibunuh.

Setelah menemukan bukti baru, personel Satreskrim Polres Sukabumi kemudian mengembangkan kasus ini dengan meminta keterangan sejumlah saksi.

Berbekal petunjuk, barang bukti, keterangan saksi dan uji ilmiah pihaknya berhasil mengungkap pelaku yang menghabisi nyawa korban.

Namun, orang nomor satu di Polres Sukabumi ini belum memberikan keterangan siapa saja yang dijadikan tersangka atas kasus dugaan pembunuhan ini.

Polisi masih melakukan pendalaman motif pelaku pembunuhan pemuda di Cisolok, Sukabumi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News