'Sempat Keluhkan Jerawat di Mukanya'
Rabu, 29 Juli 2009 – 06:26 WIB
Melina Rachmawati (kiri ).
Kembali ke Melina. Terakhir, sebelum naas menjemput, Melina berkarir sebagai sekretaris direksi PT Amythas Expert & Associates, sebuah perusahaan jasa konsultan yang berkantor pusat di Blok M, Jakarta Selatan. Meski demikian, ia tidak meninggalkan dunia modeling, yang melambungkan namanya di kancah selibriti.
Kebakaran itu memang membuat syok. Bukan hanya pemiliknya. Tetapi juga tetangga maupun orang yang melihatnya. Rumah besar yang kokoh itu nyaris rata dengan tanah dilalap si jago merah. Akses jalan hanya cukup untuk dua mobil, menyulitkan pemadam kebakaran untuk bekerja cepat. Menjinakkan amukan si merah. Amukan si Merah begitu cepat. Seperti tidak memberikan kesempatan bagi penghuninya yang masih terlelap. ''Api begitu cepat menyambar ke lantai atas. Kami sudah berusaha mencari bantuan, tetapi tidak berhasil,''Aditia seperti menyesali kejadian ini.
Saksi mata mengatakan, sumber api berasal dari ruang tengah, dang langsung menjalar ke lantai dua. Tempat di mana Melina, bersama paman, bibi dan sepupunya Rini tengah terlelap ditelan mimpi. Dua saksi mata, Daus dan Sahak yang sedang main catur dinihari itu, langsung berlarian menunju bumbungan api yang tengah melalap rumah Melina. ''Kami sedang di bermain catur di pos ronda, di sebelah sono,'' kata Daus, menunjuk arah sekitar 10 meter dari lokasi kebakaran.
Daus mengakui, mendengar teriakan minta tolong Aditia. Namun, pintu pagar terkunci kokoh. Akhirnya, Daus dibantu Sahak mendobrak pintu pagar. Setelah itu, mereka menjebol pintu rumah. Seketika itu pula, Aditia bersama keluarganya yang berada di lantai satu langsung berhamburan keluar.Aditia disertai isterinya Ny Elly (pensiunan karyawan TVRI Pusat), putranya Ricky, Lydia dan bayinya, serta pembantu. Dalam waktu sekitar 30 menit, si jago merah sudah menghanguskan rumah yang terbuat dari semen, keramik, dan papan itu.
Tragis benar nasib model Melina Rachmawati Aditia. Model cantik asal Palembang berusia 24 tahun itu tewas terpanggang api yang melalap rumah
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu